Produksi Egg Rolls Bebas Gluten dari Tepung Singkong Termodifikasi Mocaf Matching Fund 2022

MODUL PEMBELAJARAN DIGITAL

“PRODUKSI EGG ROLLS BEBAS GLUTEN DARI TEPUNG SINGKONG TERMODIFIKASI (MOCAF) “

PROGRAM MATCHING FUND KEDAIREKA

P3T LPPM UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN 2022

“Pengembangan Socio-Agrotechnopreneurship Berbasis Singkong, Mocaf, dan Produk Diversifikasinya untuk Menguatkan Ketahanan dan Kemandirian Pangan serta Pemulihan Ekonomi Nasional di Era Society 5.0”

Deskripsi :

Formula dan cara pembuatan Egg Rolls bebas gluten dari tepung mocaf yaitu :

Bahan-bahan :

1. Tepung mocaf 450 gram

2. Tepung maizena 50 gram

3. Margarin 200 gram

4. Susu skim bubuk 100 gram

5. Gula pasir 450 gram

6. Putih telur 375 gram

7. Kuning telur 300 gram

8. Ovalet 75 gram

9. Panili 5 gram

10. Garam 5 gram

Cara Pembuatan :

1. Lelehkan margarin dengan cara di steam, sisihkan.

2. Mixer garam, telur, ovalet, dan gula dengan kecepatan tinggi hingga kaku dan berwarna kuning pucat.

3. Turunkan kecepatan mixer menjadi kecepatan srendah, masukan seluruh bahan kering sedikit demi sedkit sambil diayak secara perlahan (tepung mocaf, maizena, susu skim, dan vanilli).

4. Setelah adonan tercampur rata masukan margarin yang telah dilelehkan sebelumnya, pastikan margarin dalam keadaan dingin.

5. Aduk adonan menggunakan spatula hingga tercampur rata (gunakan teknik aduk lipat).

6. Panaskan cetakan egg rolls dan olesi cetakan menggunakan mentega agar tidak lengket, gunakan api kecil.

7. Tuangkan adonan kedalam cetakan sebanya satu sendok teh, dan rapatkan kedua sisi cetakan.

8. Bolak balik cetakan sembari dilihat apakah adonan sudah dapat digulung (adonan dapat digulung apabila seluruh permukanya berwarna putih merata biasanya mebutuhkan waktu sekitar 30 detik).

9. Gulung adonan menggunakan penjepit, dan letakan diatas Loyang tunggu hingga dingin, kemudian masukan kedalam toples agar produk tetap renyah.

10. Untuk adonan ke dua, ke tiga dst, pencetak egg rolls tidak perlu dioles kembali dengan mentega.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *